Cara Cek Domain .id dan Kelebihannya Untuk Bisnis

02.25 Ivonie 0 Comments

 


Di suatu website bisnis, nama domain sangatlah penting. Sehingga sebelum membuat website, tentunya juga harus tahu cara cek domain.id. Bagi yang penasaran, dibawah ini akan dijelaskkan cara-caranya.

Apa Itu Domain .id?

Domain .id merupakan suatu bagian dari country code Top Level Domain atau banyak yang menyebutnya dengan ccTLD.

Adanya ekstensi tersebut menunjukkan jenis domain yang khusus untuk website yang ada di Indonesia. Jadi fungsi dari ekstensi tersebut yaitu agar bisa memudahkan untuk mengenali asal negara dari website yang terkait.

Kelebihan Ekstensi .id

Ekstensi .id ini selain popular di Indonesia juga memiliki kelebihan-kelebihan berikut, yaitu :

1. Memiliki kredibilitas tinggi

Ekstensi .id ini memiliki banyak peminat karena lebih terpercaya. Hal ini dikarenakan proses pembuatan domain membutuhkan identitas resmi. Sehingga pemilik domain tersebut juga harus behati-hati dalam membuat konten.

2. Akses website menjadi lebih cepat

Makin cepat suatu website maka akan makin bagus pula untuk local SEO dan traffic pengunjung tertarget. Dengan domain .id ini maka akan membantu meningkatkan kecepatan akses pada website.

3. Berpotensi mendapatkan ranking tinggi di mesin pencari

Karena kecepatan website juga berpotensi pada performa SEO, sehingga hal ini juga akan membantu dalam mendapatkan posisi yang bagus di search engine.

4. Penggunaan aman dan nyaman

Sistem keamanannya termasuk aman dan nyaman digunakan karena saat mendaftarkan ekstensi .id ini dibutuhkan dokumen legalitas. PANDI juga akan memblokir website tersebut jika terdapat tindakan yang melanggar hukum.

Sehingga Anda juga akan menjamin keamanan website untuk pengunjung dan ini juga merupakan salah satu strategi digital marketing dengan cara membangun kepercayaan.

5. Tersedia banyak pilihan nama domain

Ketersediaan nama domain .id lebih banyak dibandingkan dengan ekstensi .COM. Bukan hanya itu saja beli domain .id juga muda dilakukan karena sudah banyak penyedia layanannya di Indonesia.

Cara Mengecek Ketersediaan Domain.id



Kemudian bagi yang ingin membeli domain .id sebaiknya cek ketersediaan nama terlebih dahulu. Saat membuat website, mencari nama domain yang sesuai cukup sulit. Hal ini dikarenakan nama-nama yang sudah disiapkan biasanya sudah di beli maupun didaftarkan oleh orang lain.

Dibawah ini langkah-langkah untuk cek domain .id :

l  Langkah pertama carilah dan masuk ke website yang menyediakan fitur cek domain

l  Setelah itu masukkan nama domain yang sudah disiapkan sebelumnya

l  Lalu pilihlah ekstensi .id

l  Jika sudah, tunggulah selama beberapa saat sampai keluar hasilnya. Apabila nama tersedia maka Anda sudah bisa langsung mendaftar atau membeli domain tersebut

l  Akan tetapi apabila nama domain yang dimasukkan tidak tersedia maka itu artinya sudah digunakan oleh orang lain

Apa Itu Fitur Cek Domain?

Untuk fitur cek domain ini disediakan oleh perusahaan layanan penyedia hosting seperti Niaga Hoster yang merupakan sebuah tool gratis. Dengan demikian, berarti kita bisa melakukan cek domain.id menggunakan fitur tersebut bisa di website penyedia layanan mana saja dengan gratis.

Fitur tersebut juga mudah untuk digunakan dan hasil domain yang dicari juga bisa keluar dengan cepat, hasil pencarian akan menunjukkan apakah domain yang Anda mau masih tersedia atau tidak.

Bukan hanya digunakan untuk tempat pengecekkan domain .id saja namun juga bisa dipakai untuk pencarian nama domain di ekstensi yang lain. Contohnya .COM, .NET dan lain-lain.

Apabila Anda sudah menentukan nama domain, lalu mengecek ketersediaan nama domain maka langkah berikutnya yaitu dengan mendaftarkan nama domain Anda. Belilah domain pilihan Anda di penyedia layanan yang terpercaya.

 

 

 

0 comments: