Apa yang ada di benak anda ketika mendengar nama Mozilla ? Firefox ? Yes,
sama dengan saya kalau jawabannya itu. Tetapi ternyata anggapan saya salah lho.
Beruntung saya diundang dalam acara MozKopdar Malang di Cafe Golden Heritage
pada Sabtu, 14 Januari 2017 yang diadakan oleh Mozilla Indonesia.
Dalam acara tersebut saya diundang bersama teman-teman Malang Citizen. Jadwal
acara dimulai pukul 19.00 WIB, tetapi kami datang lebih awal dan ngumpul bareng
terlebih dahulu sambil ngobrol santai. Juga belajar motret dengan Pak Asaifi
memanfaatkan pesenan teman lainnya. Sebelum
acara dimulai, kami sempatkan sholat Magrib terlebih dahulu di masjid terdekat.
Usai sholat, kami langsung menuju lantai 2 tempat acara diadakan. Berhubung
konsep acaranya adalah kopdar, makanya dibuat santai dan tak ada stage untuk
pembicara. Sehingga narasumber bisa langsung membaur dengan para undangan.
Acara dibuka oleh Rizki Kelimutu yang merupakan perwakilan Mozilla
Indonesia dari Jakarta. Memaparkan program dan fitur terbaru dari Mozilla. Meskipun
saya kurang tahu tentang program semacam itu, namun menarik juga ulasannya
setidaknya sambil belajar.
1.
Electrolysis (e10s) & Project Quantum
Sebuah multi-proses pengalaman browsing
pengguna. Quantum memiliki sejumlah komponen yang sebagian diadopsi dari proyek
servo. Sistem yang memberikan pengalaman pengguna browser jadi lebih cepat dan
ringan. Proyek Quantum adalah tentang mengembangkan generasi mesin yang akan
memenuhi tuntutan web besok dengan mengambil keuntungan penuh dari semua
kekuatan pemrosesan dalam perangkat modern Anda.
2.
Firefox Test Pilot
Kumpulan fitur yang terdapat pada
firefox. Dari sekian fitur salah satunya MinVid, fitur yang fungsinya untuk
meringkas tampilan video Youtube, namun kita masih bisa melakukan aktifitas
online lain sambil menonton video. Jadi, ini fitur yang menguntungkan buat
saya, sambil ngeblog bisa nonton drakor dong. Eaaa...
3.
Container Tab
Angin segar bagi yang punya banyak
akun medsos nih. Biasanya butuh banyak browser untuk masing-masing akun, tetapi
sekarang gak perlu lagi.fitur yang bisa digunakan double aktifasi. Dengan adanya
Container Tab cukup satu browser bisa langsung digunakan 4 akun berbeda.
4.
Rust Language
Sebuah fitur untuk para Programer,
yaitu bahasa pemrograman system yang berjalan cepat, mencegah dan menjamin
keamanan tread yang dikembangkan Mozilla.
5.
WebVR
Fitur untuk memungkinkan akses konten
VR.
6.
Mozilla New Branding
Mozilla sedang melakukan Open Design
yang melibatkan volunteer dan sudah ada empat kandidat logo yang terpilih. Saya
kira, logo di Firefox merupakan logonya Mozilla dan ternyata bukan. Firefox
merupakan produknya Mozilla, bukan logo perusahaan.
Bahasanya berat ya? Iya
sih, buat saya yang buta soal progam dan fitur browser. Tetapi karena
disampaikannya dengan ngobrol santai berasa ringan. Saya pun menyimak sampai
selesai. Selain Mbak Rizki, ada juga
Diky Arga dan Risky Ariestyansah mengulas lebih banyak tentang Virtual Reality,
bahkan saya bisa langsung bereksperimen contoh hasil karyanya di SMK Telkom
yang keren. Saya sampai takjub dan keasyikan loh, eh gak Cuma saya doang sih,
suami dan teman-teman lain pun sempat mencoba juga.
Pembahasan tersebut sambil
diselingi dengan acara makan malam yang agak telat hehehe. Serta pembagian
beberapa doorprice bagi yang berhasil menjawab pertanyaan pemateri. Di sesi
terakhir ditutup dengan acara foto bersama dong pastinya.
Lihat post blog ini sering sekali ikut kopdar gitu ya mba. Keren (y)
BalasHapusTempatnya bagus juga, dan itu makannya bikin lapar deh.. hehe
Meskipun tidak ikut secara langsung tapi jadi tahu. Dan yang membautku salut meskipun sudah menikah tidak ada halangan untuk ngeblog, kopdar dll ya mba. Bisa dicontoh nih :)
AKu juga langsung kepikirnya mengarah ke firefox hahaha.
BalasHapusUdah lama pake mozilla, sejauh ini browser paling oke yang pernah kupakai.
BalasHapusBanyak fitur mozzila yang saya enggak tahu dan nggak bisa pakainya, padahal bermanfaat seklai yaa
BalasHapusbelakangan ini, saya lebih sering pakai Chrome. Tapi masih pakai juga Mozilla sih, tapi memang taak seserig dulu
BalasHapusKalau saya mikirnya mozila untuk buka internet hehehe
BalasHapusUntung ya dapat ilmu baru asik
Dapat makan malam dan foto2 juga seruuuu
wih keren ada web vr nya
BalasHapusbtw menu di kafe itu juara deh