Mengatasi Gangguan Pencernaan Anak dengan INTERLAC Oral Drop

02.42 Ivonie 25 Comments

 



Saya melahirkan kedua buah hati saya melalui operasi Caesar di sebuah rumah sakit swasta di Malang. Menurut para ahli kesehatan, bayi lahir normal mendapatkan transfer bakteri baik dari ibu hamil saat proses kelahiran melalui vagina. Sedangkan bayi lahir Caesar tidak melewati vagina selama proses kelahiran sehingga terjadi ketidakseimbangan pada kandungan bakteri baik dan buruk pada ususnya saat awal kelahiran (bakteri baik masih sedikit). Yang bikin sedih adalah kondisi ketidakseimbangan tersebut dapat bertahan hingga 7 tahun.

Bakteri baik (Friendly Bacteria) adalah bakteri komensal. Bakteri ini memberikan manfaat kesehatan, menstimulasi produksi antibodi, meningkatkan sistem imun, melawan toxin, alergen dan mikroorganisme berbahaya serta membantu proses pencernaan. Sedangkan bakteri patogen (Unfriendly Bacteria) adalah bakteri yang bisa menyebabkan kerusakan usus, menghasilkan toxin, berisiko sebabkan efek karsinogenik dan menyebabkan sakit/gangguan saluran cerna.

Akibat Ketidakseimbangan Bakteri Baik dan Buruk

Ketidakseimbangan jumlah bakteri baik dan buruk di dalam usus bisa menyebabkan bayi mengalami gangguan pencernaan antara lain:

Diare 

Konstipasi (sembelit) 

Sakit perut 

Kembung 

Kolik pada bayi (tangisan berlebih) 

Gumoh pada bayi (regurgitasi)

Diantara kedua anak saya, yang paling sering mengalami gangguan pencernaan adalah Aira, anak kedua. Dia acapkali mengalami sembelit, sampai-sampai dia menangis karena kesulitan dan kesakitan saat poop. Akibatnya, Aira jadi takut dan agak trauma. Dia jadi sering menahan poop padahal ini malah memperburuk sembelitnya. 

Untuk mengatasi sembelit tersebut saya memberikan obat pencahar pada Aira. Namun obat pencahar ini kurang efektif karena hanya bekerja dari luar. Untuk itulah diperlukan penanganan dari dalam juga yang nantinya tidak hanya bersifat mengobati namun lebih fokus pada pencegahan.

Perkembang-biakan bakteri baik di usus bayi selain berpengaruh pada pencernaan, dia juga memiliki kaitan erat dengan kesehatan di 1000 hari pertama anak. Periode 1000 hari pertama anak, mempunyai dampak yang luar biasa untuk kesehatan masa depan anak dan pertumbuhan anak secara fisik maupun kognitif.  Adapun fakta yang harus Bunda ketahui tentang 1000 hari pertama adalah sebagai berikut:

70% dari kesehatan masa depan anak ditentukan di 1000 hari pertama 

80% dari pertumbuhan otak anak terjadi di 1000 hari pertama

Bunda juga harus mengetahui bahwa genetik, nutrisi dan mikrobiota usus adalah 3 faktor utama yang saling berkaitan dan sama pentingnya selama 1000 hari pertama anak. Oleh karena itu penting sekali bagi kita untuk memberikan yang terbaik bagi buah hati tercinta.

Solusi untuk Mengatasi Ketidakseimbangan Bakteri Baik dan Buruk

Untuk mencegah dan mengatasi ketidakseimbangan bakteri baik dan buruk di dalam usus bayi maka kita harus memperbaiki kebiasan makan yang buruk,  menjaga kebersihan baik itu badan, lingkungan dan makanan yang dikonsumsi bayi. Jika ini terus dibiarkan maka bisa mengakibatkan peningkatan jumlah bakteri jahat (pathogen). Untuk itulah diperlukan juga konsumsi suplemen atau vitamin yang mengandung probiotik.

Mungkin Bunda selama ini sering mendengar probiotik dan prebiotik dan menganggap keduanya sama saja. Padahal ada perbedaan harus diketahui yaitu:

Probiotik : Bakteri hidup yang diberikan dalam jumlah yang seimbang dapat memberikan efek kesehatan dengan cara memperbaiki keseimbangan mikroflora saluran cerna (WHO 2002) 

Prebiotik : makanan Probiotik yg tidak dapat dicerna oleh enzim pencernaan, mampu memicu aktivitas dan pertumbuhan yang selektif, terhadap bakteri penghuni kolon.  Prebiotik pada umumnya adalah karbohidrat, contoh: oligosakarida/  fructooligosaccharide (FOS)

INTERLAC Oral Drop: Probiotik yang Aman untuk Bayi dan Anak



Nah sudah tahu kan perbedaan antara Probiotik dan Prebiotik? Sekarang apakah semua Probiotik itu aman dikonsumsi oleh bayi dan anak-anak? Jawabannya tentu tidak.

Untuk itulah kita harus memilih probiotik yang aman dan sudah teruji klinis. Yang paling aman sih pilih suplemen probiotik yang sudah mendapat rekomendasi dari WHO. Jika kita memberikan probiotik yang belum teruji klinik maka jumlah bakteri baik yang dibutuhkan tubuh masih belum mencukupi. Sehingga mikroorganisme hidup yang dikonsumsi masih belum memenuhi standar kesehatan WHO.

Untungnya ada satu produk yang direkomendasikan oleh WHO, sudah teruji klinis dan pastinya sudah sesuai takaran probiotiknya untuk tubuh yaitu INTERLAC Oral Drop.

INTERLAC Oral Drops adalah probiotik pertama dengan sediaan oral drops di Indonesia, yang cocok terutama untuk bayi baru lahir hingga berusia 2 tahun. Berbeda dengan banyak probiotik lainnya, formulasi INTERLAC Oral Drops  sama sekali tidak mengandung laktosa sehingga aman untuk bayi yang intoleransi laktosa.

Ada beberapa alasan mengapa WHO merekomendasikan INTERLAC Oral Drop antara lain:

Berasal dari manusia

Dapat tumbuh dan bertahan di mukosa saluran cerna

Tahan terhadap asam lambung dan cairan empedu

Menghasilkan zat antimikroba

Mampu melawan mikroorganisme jahat (pathogen)

Terdokumentasi penelitian klinis yang baik


Karena sudah mendapat rekomendasi dari WHO dan sudah terdaftar di BPOM, produk ini berarti aman untuk dikonsumsi bayi dan balita. Apalagi bentuknya yang drop sehingga mudah untuk diberikan pada anak.

Andai bisa memutar waktu, saya pasti akan memberikan Aira Interlac Drop untuk mengatasi sembelit yang dialaminya saat balita dulu. Sayangnya saya baru mengetahui informasi tentang Interlac Drop sekitar setahun belakangan. Namun begitu, dia tetap membutuhkan konsumsi Interlac Drop ini sampai sekarang karena seperti yang saya jelaskan di awal bahwa kondisi ketidakseimbangan bakteri baik dan buruk ini bisa bertahan hingga 7 tahun.

Dimana Membeli INTERLAC Drop Asli?

Karena reputasinya yang bagus sebagai probiotik yang aman untuk bayi dan anak sehingga banyak dicari konsumen, membuat pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab mencari keuntungan dengan memproduksi INTERLAC Drop Palsu. Saat ini sedang ramai di pasaran dijual produk Interlac Palsu yang dari sisi kemasan sangat mirip dengan Interlac Asli. Untuk itu Bunda sebaiknya membeli INTERLAC Oral Drop di Interbat Official Store di e-commerce kesayangan Bunda. Kalau beli secara offline bisa di Baby Shop, Viva Health, Watsons, Guardian dan apotek terpercaya.  Bisa juga beli di sini ya Bunda: https://linktr.ee/interlacprobiotics


25 komentar:

  1. Interlac memang andalan para ortu ya mbaaa

    Sepupu aky jg ada sedia Interlac di rumAh. Stok utk anak2nya gt

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbak, jadi andalah buat mengatasi kalau ada gangguan dengan saluran cernanya

      Hapus
  2. Setelah tau perbedaan probiotik dan prebiotik, sekarang saya jg jadi ktemu istilah friendly and unfriendly bacteria utk bakteri baik dan buruk. Kok jadi terasa gaul yaaa hehehe. Anak saya dua2nya jg lahir sesar. Dan dulu anak kedua suka diare. Tapi pas dia balita? Saya ga tau produk interlac ini.m

    BalasHapus
  3. Pencernaan memang jadi penentu kesehatan tubuh yang utama ya, aduh kebayang banget puterinya yang sembelit, bener-bener gak tega kalau lihat anak kesakitan ya.. zaman sekarang alhamdulillah bisa dibantu dengan tambahan probiotik dari luar ya, jadi pencernaan bisa lebih sehat lagi, khususnya buat anak-anak pasti cocok interlac ya..

    BalasHapus
  4. Aira sehat selalu yaa. Anak ke-3 aku nih mba yg suka sembelit waktu itu. Belum cobain interlac ini, mungkin bisa kucoba ya. Kalau dia udah pup,lega rasanya deh. Mba Ivon gitu jg ya pasti kalau si Aira udah pup 😁 bahagia.

    BalasHapus
  5. probiotik memang sepenting ituu yaa ternyata. soalnya gangguan pencernaan pada bayi dan anak-anak memang gak main-main ya, kasian kalau sudah diare atau sembelit :(

    BalasHapus
  6. Aku baru tahu loh mom perbedaan antara prebiotik dan probiotik. Aku pikir sama saja artinya. Ponakanku yang masih balita pernah alami gangguan pencernaan. Boleh juga ya ini produk disediakan di rumah

    BalasHapus
  7. memang probiotik membantu melancarkan pencernaan anak sehingga tumbuh kembangnya optimal

    BalasHapus
  8. 1000 Hari Pertama Kehidupan memang sangat penting. Masa keemasan yang jangan sampai diabaikan. Termasuk menjaga kesehatan pencernaan anak. Probiotik memang bagus nih untuk pencernaan

    BalasHapus
  9. Enak nih sang ibu tidak khawatir lagi masalah sembelit anak karena ada interlac yang mengandung probiotik

    BalasHapus
  10. ibu-ibu dengan anak usia batita wajib punya Interlac di rumah nih, karena sangat membantu sekali untuk pencernaan si kecil ya mak.

    BalasHapus
  11. Wah jadi ada interlac palsu juga ? Kita mesti hati2 banget. Apa sih ciri2nya yg produk palsu?

    BalasHapus
  12. Kesehatan pencernaan ini memang penting banget, ya. Apalagi buat balita. Kalau terganggu dikit aja, bisa bikin sakit perut. Terus kesakitan juga pas poop.

    Cocok nih pakai Interlac, buat melancarkan dan menyehatkan sistem cerna anak.

    BalasHapus
  13. 1000 hari pertama kehidupan penting pasti ya. Itu lah sebabnya ibu ibu khususnya yang memahami kebutuhan nutrisi baby, jadi banyak dimudahkan dengan adanya suplemen seperti Interlac ini

    BalasHapus
  14. jadi ingat anak pertamaku juga pernah sembelit waktu umurnya 2 tahun sampai nangis-nangis juga. akhirnya kubelikan obat buat sembelit gitu. kayaknya dia memang agak kurang bagus pencernaannya soalnya sampai sekarang juga masih sering sembelit. jadi pengen nyoba kasih probiotic juga nih buat anakku

    BalasHapus
  15. Anakku juga pernah nih Mak mengalami gangguan pencernaan, susah BAB sampai aku takut banget kenapa-kenapa. Memang aku pun menjalani persalinan caesar, jadi nggak melalui proses transfer bakteri baik seperti Ibu yang melahirkan secara normal. Dulu pengetahuanku seputar probiotik dan prebiotik juga masih terbatas. Alhamdulillah sekarang sudah tahu ada Interlac.

    BalasHapus
  16. Anak aku waktu awal MPASI sempat sembelit. Duh, galaunya minta ampun mba. Apalagi kalo ngejen sambil nangis. Hati terpotek2. Syukurlah skrg ada interlac ini . Emg probiotik itu penting banget buat anak

    BalasHapus
  17. Wah idem ma anak2ku kadang suka sembelit, biasanya krn pas kurang minum air putih. Anak2ku kalau ada masalah pencernaan andalannya juga Interlac, sekarang konsumsi yang tablet kunyah.
    Interlac emang rekomen buat anak2 ya krn standarnya pakai standar WHO jg.

    BalasHapus
  18. Percayakan dengan produk yang terjamin kualitas dan sudah sesuai dengan standart pemberian suplemen di Indonesia. Interlac drops bisa menjadi salah satu solusi ketika anak merasakan tidak nyaman di saluran cernanya saat masih 1000 HPK-nya.

    BalasHapus
  19. Probiotik sangat dibutuhkan ya , untuk para buah hati di rumah.

    Kebetulan anak sulung kami juga selalu bermasalah pencernaannya. Thanks infonya Mom

    BalasHapus
  20. Menjaga kesehatan saluran pencernaan itu penting ya mbak
    Jika anak mengalami gangguan cerna, berikan Interlac drop ini ya

    BalasHapus
  21. Interlac memang probiotik andalan untuk bayi dan balita ya. Sayangnya, sampai dipalsukan. Harus cermat dan teliti memilih produk yang asli nih.

    BalasHapus
  22. kasian banget memang kalau anak - anak alami gangguan pencernaan ya mba.. untung ada probiotik yang bisa membantu mengatasinya

    BalasHapus
  23. Penting banget jaga daya tahan tubuh anak ya mbak. Karena semua memang berasal dari gangguan pencernaan.

    BalasHapus
  24. Kesehatan pencernaan emang penting banget sih Mak. Sumber berbagai penyakit lain juga biasanya dari pencernaan sebagai akar permasalahannya. Jadi dengan adanya produk dari Interlac ini diharapkan bisa mengurangi potensi gangguan tersebut ya Mak :))

    BalasHapus